Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2020

KOMPONEN DASAR ANDROID – ACTIVITY

Pengertian Activity Activity merupakan satu komponen yang berhubungan dengan pengguna. Activity menangani window (tampilan) mana yang akan di tampilkan ke dalam interface (antarmuka).  Activity merupakan komponen penting dari aplikasi Android, dan cara aktivitas diluncurkan dan disatukan adalah bagian mendasar dari model aplikasi platform. Tidak seperti paradigma pemrograman di mana aplikasi yang diluncurkan dengan metode main(), sistem Android memulai kode dalam contoh Activity dengan menerapkan metode callback tertentu yang sesuai dengan tahap-tahap tertentu pada siklus hidup.  Activity merupakan salah satu komponen penting Android yang memiliki daur hidup (life cycle) dalam sebuah stack pada virtual sandbox yang disiapkan oleh Dalvik Virtual Machine (DVM) atau Android Runtime (ART) yang bersifat last in first out. Pada implementasinya, activity selalu memiliki satu layout user interface dalam bentuk berkas xml. Suatu aplikasi Android bisa memiliki lebih dari satu activi

KONSEP RUNNING APPLICATION Emulator dan Device

Running Apps di Emulator dan Device Menjalankan App di Emulator harus memperhatikan beberapa aspek: • Cek Aspek Virtualization Virtualization merupakan sebuah teknik untuk menyembunyikan karakteristik fisik dari sumber daya komputer dari bagaimana cara system lain, aplikasi atau pengguna berinteraksi dengan sumber daya tersebut. Hal ini termasuk membuat sebuah sumber daya tunggal (seperti server, sebuah sistem operasi, sebuah aplikasi, atau peralatan penyimpanan terlihat berfungsi sebagai beberapa sumber daya logikal. Pastikan aspek virtualization yaitu prosessor dan sistem operasi dari laptop/PC yang digunakan. 1. Cek Aspek virtualization ➢ Processor  Prosesor Intel: Jika laptop/pc Anda menggunakan prosesor Intel, maka pastikan ia mendukung Intel VT-x, Intel EM64T (Intel 64), dan Execute Disable (XD) Bit functionality. Prosesor AMD: Jika laptop/pc Anda menggunakan AMD, maka pastikan bahwa Laptop/PC support dengan AMD Virtualization (AMD-V) dan Supplemental Streaming SIMD

Cara Membuat Aplikasi Android

Di artikel ini Anda akan belajar dasar-dasar membuat aplikasi Android menggunakan Android Studio. Cara membuat aplikasi sendiri terdiri dari lima langkah utama, yaitu: Buat Project di Android Studio Membuat Interface Request Data Adapter Menampilkan Data Menggunakan RecyclerView Menampilkan Kumpulan Database Menggunakan Dataset Tetapi saya buat hanya sampai membuat interface saja..., Yuk s imak untuk penjelasan masing-masing langkah-langkahnya. 1.   Buat Project di Android Studio Pertama, buka Android Studio yang sudah Anda install. Lalu klik  Start a new Android Studio project  untuk membuat project baru. 1.1. Pilih Jenis Project Setelah itu, Anda akan diarahkan ke halaman  Activity . Pilih jenis  Empty Activity  karena Anda akan membuat aplikasi dari nol.  Setelah itu, klik  Next  untuk melanjutkan pembuatan project. 1.2 Konfigurasi Project Kemudian Anda perlu menetapkan konfigurasi project aplikasi Android yang akan Anda buat. Anda perlu mengisi i